Rabu, 07 November 2018

Domus Rumah Anti Gempa

31 Oktober 2018, saya bersama teman blogger lainnya sempat hadir di acara Pameran Kontruksi Indonesia di Jakarta International Expo (JiExpo). Peresmiam pembukaan pameran ditandai dengan ditabuhnya dol oleh Pak Jokowidodo.

Usai memberi pidato dan membuka secara resmi Pameran Kontruksi Indonesia, Pak Jokowi menuju Hall B yang menjadi lokasi booth, salah satunya Booth PT. Tatalogam Lestari. Salah satu inovasi terbaru PT. Tatalogam Lestari yakni sistem pembangunan rumah yang cepat, kuat serta Indah dan tahan terhadap gempa yang dinamakan DOMUS.

Sekilas Tentang Domus.

Domus ialah rumah permanen yang dibangun menggunakan sistem yang dikembangkan oleh PT. Tatalogam Lestari, yang mana kemudian memungkinkan kita dalam membangun rumah yang tidak hanya cepat namun juga kuat, hemat serta indah. Dan, tentu saja kuncinya terletak pada perencanaan yang matang, material yang tepat serta teknik pengerjaan yang benar, efektif serta efisien.




Untuk meminimalisir kejadian yang tidak diinginkan saat gempa inilah akhirnya PT. Tatalogam Lestari melaunching Domus, yang menyediakan rumah yang kokoh dan kuat terhadap gempa karena bahannya adalah baja.


Ada beberapa hal saya mengetahui karena diberikan edukasi dari tim Domus menjelaskan keunggulan agar dapat mengatasi terhadap gempa sehingga rumah akan kokoh.

Dengan rencana domus semua ini dari PT TATALOGAM LESTARI sangat membantu bagi masarakat terhadap rumah anti gempa.

Selanjutnya ada namanya IC.
IC adalah ajang pameran untuk para arsitek, kontraktor dan konsultan
Stand PT.TATALOGAM LESTARI,  gaess bisa datang langsung ke
di Hall B3 No.650 JIEXPO Kemayoran.

Naaah dan Diawali dari mimpi untuk mengganti atap seng gelombang yang mudah berkarat pada tahun 1994. Tatalogam Lestari yang memiliki Paten genteng metal dengan Nomor ID0-000-116-S dan Paten untuk atap sirap Nomor 000332-S. 
Telah Diakui oleh konsumen dan industri di Indonesia dengan mendapatkan ISO9001-2015, sertifikasi untuk Quality Management System sejak tahun 2003. Menarik juga,  ternyata telah mendapatkan sertifikasi. 

Untuk lebih lanjut mengenai Tatalogam Lestari merupakan perusahaan genteng metal dan baja ringan terbesar di Indonesia, hal ini dibuktikan dengan diraihnya penghargaan oleh lembaga independen ReBi (Rekor Bisnis Indonesia). Tahun 2016, Tatalogam Lestari meraih penghargaan OCI (Outstanding Corporate Innovator) dari badan independen di Amerika Serikat yaitu PDMA (Product Development Management Association) atas inovasinya dalam menyediakan produk-produk inovasi yang ramah lingkungan.


Rumah Permanen Instan DOMUS 
DOMUS adalah Rumah Permanen yang dibangun dengan sistem yang dikembangkan oleh PT. TataLogam Lestari yang memungkinkan Anda membangun rumah dengan cepat. Kuncinya terletak pada PERENCANAAN  yang matang, MATERIAL yag tepat serta TEKNIK pengerjaan yang benar, efektif dan  efisien. 
Keunggulannya seperti  : Kuat, Cepat, Hemat dan Indah membuat DOMUS layak menjadi pilihan bagi Anda yang memerlukan rumah baik di perkotaan, di daerah urban, perkebunan, pertambangan maupun daerah bencana.

Ada beberapa yang perlu di ketahui, DOMUS  tersedia dalam beberapa tipe standar :
  •  Tipe 21,
  •  Tipe 30, 
  • Tipe 36 dan 
  • Tipe 45.



DOMUS memiliki 3 Pilihan Paket   
Paket Rangka 
Rangka PRAKTIS
Rangka  kuda-kuda TASO
Rangka plafon
Genteng metal Sakura MX

Paket Putih
    Paket Rangka ditambah :
   - Bata Ringan
   - Roster Keramik
   - Kloset + kran
   - Jendela, pintu dan Penutup Plafon
   - Instalasi listrik dan air

Paket Komplit
              Paket Putih ditambah :
Plesteran + aci ( bagian luar)
Aci ( bagian dalam)
Pengecatan

PRESS RELEASE 
Teknologi DOMUS untuk Hunian Sementara PT Tatalogam Lestari , perusahaan genteng metal dan rangka baja ringan terbesar di Indonesia, selalu melakukan pengembangan dan inovasi terhadap produk-produk yang dihasilkannya. Salah satu inovasi terbaru dari PT Tatalogam Lestari adalah teknologi/sistem pembangunan rumah yang cepat, kuat, indah dan tahan gempa yang dinamakan DOMUS, DOMUS : Membangun Rumah Hanya 5 Hari. 
Teknologi Domus bisa diaplikasikan untuk bangunan rumah tinggal, pasar, ruko, pabrik dan gudang dll. Dengan komponen struktur dinding memakai kanal U dan rangka atap baja ringan, menjadikan DOMUS sebagai bangunan permanen yang kuat, indah, dan tahan gempa. Teknologi DOMUS bukan hanya bisa diaplikasikan untuk bangunan permanen, teknologi ini ternyata sangat tepat diterapkan bagi hunian sementara (Huntara) bagi korban bencana alam.
 “Untuk Huntara dengan teknologi DOMUS, material dinding yang awalnya memakai bata ringan tinggal diganti material lain yang tersedia dan sesuai kemampuan, semisal : bilik bambu, panel gypsum, triplek, spandek atau bahkan bisa memakai terpal”, ujar Stephanus Koeswandi, Vice President PT Tatalogam Lestari.
 Ide ini bermula dari Bapak Basuki Hadimuljono, Menteri PUPR, yang disampaikan kepada Tatalogam dalam sebuah even pameran, yang menginginkan bahwa rumah hunian sementara (Huntara) harus siap untuk difungsikan dan dikembangkan menjadi hunian tetap (Huntap). Dan belajar dari pembangunan rumah pasca gempa di Lombok, bahwa masyarakat memerlukan waktu guna memulihkan trauma akibat gempa. Maka dibutuhkan huntara yang siap dialih fungsikan menjadi huntap dalam waktu singkat dan memiliki konsep berkelanjutan, sehingga tidak ada huntara yang mubazir dalam pembangunannya.
 “Karenanya kami coba kembangkan produk huntara dengan memadukan smart technology dan efisiensi untuk menghasilkan huntara yang bisa dikembangkan/dilanjutkan menjadi hunian tetap,” ujarnya.  Huntara Domus standar dengan luas bangunan 36 M2 bisa dibangun dalam waktu 2 (dua) hari saja. Apabila masyarakat yang akan menempati bersedia, maka desain huntara pada lahan terbatas bisa dibuat menjadi bentuk kopel, yaitu rumah yang berpasangan (berhimpitan), satu atap terdiri dari lebih dari satu unit rumah. Huntara dengan teknologi Domus ini, jika sudah tidak terpakai bisa dibongkar lalu disimpan dan bisa digunakan lagi jika terjadi bencana. Atau bahkan bisa dikembangkan mejadi hunian tetap, dengan hanya mengganti material dinding sebelumnya dengan bata ringan.
 Spesifikasi HUNTARA  :
1. Rangka kolom : praktis
2. Rangka atap : taso / kaso
3. Penutup atap : sakura mx
4. penutup dinding : terpal tanpa sekat ruangan
Rumah instan HUNTARA adalah inovasi dari PT.TATALOGAM LESTARI untuk para korban bencana alam gempa di Palu dan Donggala.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Wanita dan Kusta

Sangat disayangkan bahwa wanita yang menderita penyakit kusta sering mengalami stigmatisasi dan kucilkan. Ini adalah masalah serius yang tel...